Mengulas Keindahan Tempat Wisata Kulon Progo Yang Begitu Menawan




Kulon Progo merupakan nama sebuah kabupaten di Provinsi Yogyakarta. Letak Kabupaten ini adalah sebelah barat Kota Yogyakarta. Berada di bagian paling barat Jogja dengan jarak tempuh sekitar satu jam perjalanan saja dari pusat kota, menjadikan Kulon Progo sebagai salah satu destinasi wisata yang tepat untuk dikunjungi. Tempat wisata Kulon Progo ini begitu lengkap, mulai dari wisata gunung sampai wisata pantai. Jika anda ingin berwisata, sebaiknya anda menggunakan mobil Toyota Yaris karena Pada mobil ini juga terdapat beberapa fitur fitur keselamatan yang bertujuan memberi rasa kenyamanan saat berkendara. Berikut Keindahan Tempat Wisata Kulon Progo Yang Begitu Menawan dan harus anda kunjungi :

Pantai Glagah
Obyek wisata di Kabupaten Kulon Progo yang menjadi sudah terkenal adalah Obyek wisata Pantai Glagah. Pantai Glagah merupakan salah satu pantai yang berbatasan dengan Samudera Hindia yang terdapat di Kulon Progo. Lokasi Tempat wisata Kulon Progo ini adalah sekitar 40 km dari Kota Yogyakarta atau jika dari Kota Wates jaraknya 15 km. Wisata pantai di Kulon Progo ini sangat potensial sekali untuk dikembangkan lebih lanjut. Pantai Glagah ini selalu banyak dikunjungi oleh wisatawan baik mancanegara maupun lokal terutama saat musim liburan tiba.

Gunung Ijo
Gunung Ijo berada di perbatasan antara Provinsi DIY dan Provinsi Jawa Tengah, yaitu Kulon Progo dan Purworejo. Tepatnya berada di Desa Plampang, Kecamatan Kokap, untuk daerah Kulon Progo, Yogyakarta dan di Desa Durensari, Kecamatan Bagelan, untuk daerah Purworejo, Jawa Tengah. Gunung Ijo mempunyai ketinggian 1.000 mdpl dan mrupakan puncak tertinggi di Perbukitan Menoreh. Lokasi Gunung Ijo agak tersembunyi karena hal itu, menemukan Gunung Ijo agak sulit bagi para pengunjung. Tersedia 2 trek untuk menuju Gunung Ijo, trek yang pendek namun jalannya jelek dan trek panjang dengan konsidi jalan yang bagus. Di tempat wisata kulon progo ini anda bisa melihat pemandangan di semua penjuru Yogyakarta. Mulai dari Perbukitan Menoreh, Waduk Sermo, Wates, Kota Jogja, pantai di daerah Parangtritis, pantai di daerah Bantul, Purworejo, bahkan Kebumen juga Nampak dari Gunung Ijo.

Air Terjun Grojokan Sewu
Nama Air Terjun Grojogan Sewu ternyata tidak hanya terdapat di Kabupaten Kranganyar Jawa Tengah, ternyata di Kulon Progo juga terdapat air terjun dengan nama yang sama. Air Terjun Gorjogan Sewu di Kulon Progo bertempat di Desa Beteng, Jatimulyo, Girimulyo, Kulon Progo, Yogyakarta. Wisata Air terjun Grojogan Sewu di Kulon Progo ini dapat dokategorikan masih sepi pengunjung, karena memang baru dikembangkan secara serius sebagai obyek wisata sekitar tahun 2013. Air Terjun ini memiliki pemandangan air terjun yang sangat indah dan menawan sehingga cocok untuk mengisi liburan akhir pekan anda bersama kawan. Dan tak jarang juga tempat ini menjadi favorite bagi para penghobi foto.

Puncak Suroloyo
Wisata Kulon Progo Yogyakarta yang satu ini berlokasi di Perbukitan Menoreh. Di Puncak Suroloyo, di sini anda bisa camping dan menikmati matahari terbit dan hamparan awan yang keren. anda tak perlu mendaki gunung karena bisa mendapatkan pemandangan fantastis di Pucak Suroloyo. Dari viewpoint, anda bisa melihat Gunung Merapi, Gunung Sindoro, Gunung Sumbing, dan Gunung Merbabu! Bahkan jika anda sedang beruntung, anda bisa melihat Candi Borobudur jika sedang tidak tertutup oleh kabut. Untuk sampai ke Puncak Suroloyo, anda harus rela menaiki 290 anak tangga.

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.